Pilang/Kabesak (Acacia leucophloea) is the scientific name for the kabesak plant which is included in the Leguminosae family. The kabesak plant is a type of plant that can grow up to approximately 35 meters at an altitude of 800 meters above sea level in tropical climates, such as savannas, shrubs, and deserts. This plant has the following characteristics: its leaves are double pinnate with a length of 3.5-9 meters, it has a large stem with a white or yellowish gray color, small flowers often have a fragrant aroma, and are arranged in round or cylindrical groups, the petals are yellow or white and have many stamens so they look hairy, the fruit is in the form of a flat pod containing seeds, and the stem of this plant is very large and sturdy, white or yellowish gray. In various regions this plant has different names such as in the Timor Amanuban area, especially the Boti area, this plant is called "besak". And some parts of this plant have several benefits, including; the leaves can be used as animal feed, and the trunk can be used as firewood, and building materials.
Pilang/Kabesak (Acacia leucophloea) adalah nama ilmiah untuk tanaman kabesak yang masuk ke dalam family Leguminosae. Tanaman kabesak merupakan jenis tanaman yang mampu tumbuh hingga kurang lebih 35 meter di ketinggian 800 mdpl di daerah beriklim tropis, seperti daerah savana, padang semak, dan gurun. Tanaman ini memiliki ciri-ciri yaitu; daunnya berbentuk menyirip ganda dengan panjang 3,5-9 meter, memiliki batang besar dengan warna putih atau abu-abu kekuningan, bunga kecil sering kali memiliki wangi harum, dan tersusun dalam kelompok bulat atau silinder kelopaknya berwarna kuning atau putih dan memiliki banyak benang sari sehingga tampak berbulu, buah berbentuk polong pipih yang mengandung biji, dan batang dari tanaman ini sangat besar dan kekar berwarna putih atau abu-abu kekuningan. Di berbagai daerah tanaman ini memiliki sebutan nama yang berbeda-beda seperti di daerah Timor Amanuban khususnya daerah Boti tanaman ini disebut "besak". Dan beberapa bagian dari tanaman ini memiliki beberapa manfaat diantaranya yaitu; daunnya dapat digunakan sebagai pakan ternak, dan batangnya dapat digunakan sebagai bahan kayu bakar, dan bahan bangunan.